Penyebab anak terlambat bicara sangat menjadi keresahan tersendiri bagi orang tua. Melihat tumbuh kembang sang buah hati yang seharusnya sudah bisa berbicara tapi tidak kunjung ada perkembangan. Hal ini bisa dipengaruhi oleh beberapa kemungkinan yang terjadi.Gangguan keterlambatan dalam berbicara biasanya disebut dengan speech delay. Berada di kisaran usia 18 hingga 20 bulan atau 21 sampai 30 bulan. Kata ahli yang ahli dalam bidang mengatasi tuna wicara anak seharusnya usia 12 bulan sudah harus bisa mengucapkan kata tunggal.Kata tunggal itu bisa seperti ibu, ayah, kakak, adik, dan lain sebagainya. Usia anak-anak memang rawan akan hal demikian jika tidak banyak dilatih dalam berbicara. Ternyata latihan saja tidak cukup sebagai solusi, butuh beberapa upaya yang perlu dilakukan.
Beberapa Penyebab Anak Terlambat Bicara
Ada beberapa persoalan yang bisa Anda hindari ketika mengetahui penyebab speech delay ini. Adanya keterlambatan bicara atau bahasa pada anak bisa juga tentang perkembangan fisik dan intelektual secara keseluruhan. Berikut beberapa penyebab yang perlu Anda ketahui, di antaranya.
1. Gangguan pada mulut anak
Penundaan bicara atau keterlambatan bicara pada anak dapat mengindikasikan adanya masalah pada mulut, lidah, atau langit-langit. Kondisi seperti ini disebut dengan pengikat lidah atau ankyloglossia antara lidah anak terhubung ke dasar mulut.Adanya kondisi seperti ini akan menyulitkan anak untuk mengatakan atau mengeja huruf-huruf tertentu. Misalnya saja mengatakan huruf D, L, R, T, Z, TH. Selain susah untuk mengeja juga bayi akan sulit saat menyusu.Penyebab anak terlambat bicara karena gangguan pada mulut cukup dengan melakukan latihan berbicara setiap harinya saja. Atau dengan cara lain Anda juga bisa membawanya kepada ahli terapi wicara yang memang sudah profesional mengatasi permasalahan ini.Sebagai orang tua alangkah baiknya untuk tetap melakukan pencegahan preventif sebaik mungkin. Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk memberikan kenyamanan dan tumbuh kembang pada anak dengan sangat baik.Rasa khawatir yang dialami oleh orang tua bisa diatasi dengan melakukan beberapa tips penting agar anak tercinta bisa berbicara. Tidak tertinggal dengan teman sebayanya yang sudah banyak bisa melakukan aktivitas berbicara. Tentunya Anda sebagai orang tua akan selalu mengusahakan yang terbaik bukan.
2. Gangguan bicara dan bahasa
Anak dengan usia 3 tahun yang sulit dalam melakukan bicara bisa jadi mengalami adanya gangguan speech delay. Penyebab anak terlambat bicara ini disebabkan karena fungsi otak yang mengalami gangguan tidak sehat.Indikasi ketidakmampuan belajar menjadi dampak dari adanya gangguan bicara dan bahasa. CAS atau Childhood apraxia of speech merupakan kelainan fisik yang dapat membuat anak sulit membentuk suara dalam urutan benar saat menyusun kata atau kalimat.
3. Gangguan pada pendengaran
Penyebab anak terlambat bicara berikutnya disebabkan karena tidak dapat mendengar dengan baik atau mengalami distorsi. Salah satu gangguan pada pendengaran adalah anak tidak dapat mengenali objek tetapi melakukan isyarat saat menunjukkannya.Adanya keterlambatan berbicara menjadi penyebab yang seringkali tidak terlihat. Namun Anda sebagai orang tua harus memperhatikan setiap tumbung kembang anak. Hal ini bertujuan untuk menghindari adanya speech delay hingga usia remaja.
4. Gangguan spektrum autisme
Selain dikarenakan adanya pendengaran pada anak yang kurang baik, ada penyebab anak terlambat bicara lainnya yaitu spektrum autisme. Masalah bicara dan bahasa yang memiliki tanda-tanda cukup bisa Anda kenali.Diantaranya tanda-tanda tersebut yaitu adanya pengulangan frasa daripada membuat frasa pada anak-anak. Perilaku berulang, gangguan komunikasi verbal dan non verbal, interaksi sosial yang kurang baik, serta regresi bicara dan bahasa kurang.
5. Adanya masalah neurologis
Gangguan berikutnya datang dari neurologis yang dapat mempengaruhi keterlambatan berbicara pada anak. Dalam kasus ini bisa juga termasuk dalam cerebral palsy, distrofi otot, hingga cedera otak traumatis.Adanya kasus cerebral palsy , gangguan pendengaran atau gangguan perkembangan lainnya dapat menjadi penyebab anak terlambat bicara. Anda harus bisa mengidentifikasi gejala atau gangguan yang mulai dialami oleh anak.
6. Kurangnya stimulus
Stimulus biasa diartikan dengan rangsangan yang diterima oleh anak akibat reaksi atau hubungan dengan lingkungan dan orang sekitar. Semakin sering anak melakukan interaksi dengan orang tua atau orang lain maka stimulus yang diterima juga bagus.Penyebab anak terlambat bicara satu ini memang jarang diperhatikan oleh orang terdekat anak itu sendiri. Lakukan perbaikan mulai dari hal terkecil dengan mengajak anak berbicara, bergerak, agar proses stimulus juga lebih aktif.
Cara Mengatasi Keterlambatan Bicara Pada Anak
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi adanya keterlambatan bicara pada anak. Hal ini sesuaikan kembali dengan permasalahan awal yang diderita oleh anak. Berikut di bawah ini beberapa cara yang dapat Anda lakukan, diantaranya yaitu:
1. Melakukan intervensi dini
Adanya gangguan keterlambatan berbicara pada anak bisa dilakukan dengan menggunakan layanan intervensi dini. Penelitian ini menunjukkan bahwa keterlambatan bicara dan bahasa pada usia 2,5 sampai 5 tahun menyebabkan kesulitan dalam membaca.Tingkat literasi yang rendah dimulai dari sekolah dasar bisa mengakibatkan anak malas dalam membaca. Anda harus mengetahui apa penyebab anak terlambat bicara sehingga mengakibatkan membaca sangat susah.
2. Sering mengajak anak bermain sambil belajar
Pada usia anak-anak seringkali masih memiliki kegemaran untuk bermain di rumah. Anda dapat memanfaatkan mainan tersebut sebagai media untuk melatih bicara dengan cara bercerita atau mendongeng.Selain itu, Anda juga bisa mengajak menari sambil menyanyi. Lambat laun anak akan mengikuti lirik nada yang Anda nyanyikan. Hal ini dapat melatih segi bicara anak secara tidak langsung dan memberikan dampak yang positif kepada anak.Membiasakan berbicara dengan anak, memberikan pertanyaan kepada si kecil tentang sesuatu hal. Bacaan buku setidaknya selama 15 menit setiap hari agar anak juga mendapatkan stimulus yang baik. Saat anak bertanya, sebisa mungkin untuk menjawab jangan sampai diabaikan.
3. Gunakan terapi wicara dengan tepat
Munculnya penyebab anak terlambat bicara memberikan rasa khawatir bagi setiap orang tua. Apabila semua cara secara mandiri sudah pernah dilakukan dan ternyata tidak memberikan dampak apapun, Anda bisa berganti cara ke satu ini.Jika bicara menjadi satu-satunya keterlambatan perkembangan, ini bisa menjadi pengobatan yang perlu Anda lakukan sebagai orang tua sigap. Terapi wicara akan menawarkan pengobatan sangat baik. Efektif bisa menjadi bagian dari keseluruhan rencana perawatan jika ada diagnosis lain.Mempercayakan masalah keterlambatan bicara pada anak kepada ahli yang biasa menangani permasalahan tuna wicara. Salah satu layanan jasa yang bisa Anda gunakan yaitu di Wicaraku. Wicaraku menyediakan solusi bagi Anda yang menginginkan pengalaman terapi nyaman dan praktis.Tim profesional yang sudah terlatih dan metode inovatif mampu mendorong potensi berbicara untuk anak. Pilihan layanan utama mengatasi penyebab anak terlambat bicara terbaik di Indonesia yang berkomitmen pada kepuasan pasien, Anda juga dapat menghubungi kami Wicaraku di nomor +62 895-4151-54575.